Pembelajaran Fisika Menggunakan Model Problem Based Learning dan Model Project Based Learning Ditinjau Dari Katerampilan Proses Sains Siswa Pada Materi Fluida Dinamis Kelas XI SMA Panca Bhakti Pontianak

Authors

  • Andini Prameswari
  • Wahyudi Wahyudi

DOI:

https://doi.org/10.31571/jpsa.v2i2.1232

Keywords:

Kata kunci, Model Problem Based Learning, Model Project Based Learning, Keterampilan Proses Sains, Materi Fluida Dinamis.

Abstract

Abstrak

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil belajar Pembelajaran Fisika Menggunakan Model Problem Based Learning dan Model Project Based Learning Ditinjau Dari Keterampilan Proses Sains Siswa Pada Materi Fluida Dinamis Kelas XI SMA Panca Bhakti Pontianak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan bentuk penelitian factorial design dan rancangan penelitian desain faktorial. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMA Panca Bhakti Pontianak yang terdiri dari 2 kelas. Pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling sehingga diperoleh kelas XI IPA 1 dan XI IPA 2 SMA Panca Bhakti Pontianak sebagai sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik pengukuran data dengan tes essay. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada materi fluida dinamis yang diterapkan model Problem Based Learning yakni 70,05 dan yang diterapkan model Project Based Learning yakni 77,14. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji Kruskal Wallis anova dua jalan untuk keterampilan proses sains siswa diperoleh P-Value 0,000 < 0,05, sehingga Ha diterima dan hasil perhitungan uji Kruskal Wallis anova dua jalan untuk model pembelajaran yakni terdapat pengaruh dengan P-Value 0,000 < 0,05, sehingga Ha diterima dan terdapat interaksi antara model Problem Based Learning dan model Project Based Learning terhadap keterampilan proses sains dengan hasil belajar.

 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Budiarti, L. Y. 2015. Analisis Keyakinan Diri dan Kesejahteraan Psikologis Pedagang di Pasar Tradisional Darat dan Pasar Terapung Lok Baintan Sungai Tabuk Martapura. Jurnal Sosio Konsepsia, 4(2), 108 – 122.

Triyanto, E. 2013. Peran Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran Sebagai Upaya Peningkatan Kualitas Proses Pembelajaran. Jurnal Teknologi Pendidikan, 1(2), 226 - 236.

Dimyanti dan Mudjiono. 2009. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Sanjaya. 2006. Startegi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Grup.

Downloads

Published

2019-11-21

How to Cite

Prameswari, A., & Wahyudi, W. (2019). Pembelajaran Fisika Menggunakan Model Problem Based Learning dan Model Project Based Learning Ditinjau Dari Katerampilan Proses Sains Siswa Pada Materi Fluida Dinamis Kelas XI SMA Panca Bhakti Pontianak. JURNAL PENDIDIKAN SAINS DAN APLIKASINYA, 2(2), 60–65. https://doi.org/10.31571/jpsa.v2i2.1232