PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS BUKU PADA TOPIK WUJUD BENDA TEMA 3 KELAS III DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL

Authors

  • Laily Nurmalia Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Iswan Iswan Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Aridevi Saullila Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Asyahada Aulia Rahma Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Ninda Fadhilah Universitas Muhammadiyah Jakarta

Abstract

Permasalahan yang terjadi di kelas III SDN Margahayu VI adalah kurangnya bahan ajar yang lengkap terkait pembahasan wujud benda untuk menunjang proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk; (1) mendeskripsikan proses pengembangan bahan ajar berbasis buku terkait materi wujud benda, (2) mengetahui kualitas pengembangan bahan ajar berbasis buku pada materi wujud benda, (3) menguji efektivitas bahan ajar buku wujud benda. Penelitian ini merupakan penelitian R&D (Research and Development). Model pengembangan yang digunakan yaitu Model Hannafin dan Peck. Motode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan angket. Analisis data yang digunakan adalah Teknik analisis kevalidan dan Teknik analisis respon siswa. Subjek penelitian ini adalah kelompok kecil yang berjumlah 7 orang dan kelompok besar yang berjumlah 14 orang. Hasil penelitian ini adalah; (1) Proses pengembangan modul meliputi tiga tahapan yaitu; tahap analisis kebutuhan, tahap desain, dan tahap pengembangan dan implementasi. 2) Bahan Ajar Buku Wujud Benda dengan kualitas: (a) hasil review ahli materi sangat baik (96%), (b) hasil review ahli media sangat baik (96%), (c) hasil review ahli bahasa sangat baik (92%). (3) Hasil uji coba dari kelompok kecil sangat baik (95%) dan kelompok besar (95%). Dengan demikian bahan ajar berbasis buku pada materi wujud benda efektif digunakan dalam proses pembelajaran pada materi wujud benda..

 

Kata Kunci: pengembangan, bahan ajar, wujud benda,

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adnyana, I. W., & Ariningsih, K. A. (2017). Pengembangan Alat Bantu Pembelajaran Pengenalan Bendera, Mata Uang, dan Ibu Kota Negara di Asia Berbasis Multimedia Interaktif. Jurnal Ilmu Komputer dan Sains Terapan, 147-153.

Astuti. (2018). Penerapan Realistic Mathematic Education (RME) Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas VI SD. Jurnal Pendidikan Matematika, 49-61.

Efendhi, & Sugianto, E. (2014). Pengembangan Bahan Ajar Buku Berjendela sebagai Pendukung Implementasi Pembelajaran Berbasis Scientific Approach pada Materi Jurnal Khusus. Jurnal Pendidikan Akuntansi, 2(2).

Nadhiroh, S. F., & Susilowibowo, J. (2018). Pengembangan Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) Berbasis Android Pada Mata Pelajaran Akuntansi Perbankan Syariah Kelas XI Perbankan Syariah di SMK Negeri 1 Lamongan. Jurnal Pendidikan Akuntansi , 355-359.

Ramadan, S., Sumiyadi, & Kosasih, E. (2019). Pengembangan Buku Pengayaan Berbasis Pappaseng Suku Bugis dalam Pembelajaran Cerpen di SMA. Jurnal Ilmiah Kebahasaan dan Kesusastraan, 136-146.

Saidah, I. N., & Nugroho, M. A. (2015). Pengembangan Media Pembelajaran Berbentuk Permainan Edukasi Akuntansi Cari Kata (Acak) Menggunakan Adobe Flash CS5. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia, 65-74.

Satriani, A. (2020). Pengembangan Student's Worksheet Penjumlahan dan Pengurangan Berbasis Taksonomi Bloom Dikaitkan dengan Matematika Realistik. Jakarta: Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Tania. (2017). Pengembangan Bahan Ajar E-Modul sebagai pendukung pembelajaran 2013 pada materi ayat jurnal penyesuaian perusahaan jasa siswa kelas X Akuntansi SMK Negeri 1 Surabaya. Jurnal Pendidikan Akuntansi, 5(2).

Tegeh, I. M., Jampel, I. N., & Pudjawan, K. (2014). Model Penelitian Pengembangan. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Downloads

Published

2023-01-12