KORELASI PERPUSTAKAAN DENGAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH ALIYAH BABUSSALAM KECAMATAN SIANTAN PONTIANAK UTARA

Authors

  • Musti’ah Musti’ah Program Studi Pendidikan Geografi, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Pengetahuan Sosial, Jl. Ampera No. 88.

DOI:

https://doi.org/10.31571/sosial.v1i1.149

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui  korelasi perpustakaan dengan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Madrasah Aliyah Babussalam  Kecamatan Siantan  Pontianak Utara. Untuk memperoleh data di lapangan penulis menggunakan  observasi dan analsis dokumen. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan korelasi product moment. Dari hasil perhitungan, dapat diketahui bahwas ro sebesar 0,380 dengan d.b sebesar 62 dan  r tabel pada taraf 1% signifikan sebesar 0,286 dan 5% sebesar 0,217, maka ro  lebih besar daripada rtabel. Karena rxy atau ro lebih besar dari r tabel, maka hipotesa alternatif (Ha) diterima dan hipotesa nihil (Ho) ditolak. Dengan demikan dapat dikatakan bahwa terdapat kolerasi positif yang signifikan antara keberadaan perpustakaan dengan prestasi belajar siswa.

 

Kata Kunci: Perpustakaan, Prestasi Belajar, Pendidikan Agama Islam.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2016-04-24

How to Cite

Musti’ah, M. (2016) “KORELASI PERPUSTAKAAN DENGAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI MADRASAH ALIYAH BABUSSALAM KECAMATAN SIANTAN PONTIANAK UTARA”, Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial, 1(1), pp. 73–82. doi: 10.31571/sosial.v1i1.149.