Respon Siswa terhadap LKS Berbasis Inkuiri Terbimbing pada Submateri Sistem Pernapasan Manusia Kelas XI

Tesa Manisa, Eka Aryati, Reni Marlina

Abstract


Penelitian bertujuan untuk mengetahui respon siswa terhadap Lembar Kerja Siswa (LKS) berbasis inkuiri terbimbing pada submateri Sistem Pernapasan Manusia. Metode penelitian adalah penelitian deskriptif dengan subjek penelitian siswa kelas XI MIA 4 SMA Negeri 1 Pontianak tahun ajaran 2016/2017 berjumlah 28 siswa. Penelitian merupakan penelitian lanjutan dari penelitian pengembangan yang telah dilakukan oleh peneliti sebelumnya. Teknik pengumpulan data menggunakan angket respon siswa. Angket yang digunakan merupakan angket tertutup menggunakan skala likert dengan empat skala penilaian. Terdapat tiga dimensi respon yang akan dilihat yakni dimensi kognitif, afektif, dan konatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh informasi bahwa siswa memberikan respon positif terhadap LKS berbasis inkuiri terbimbing dengan persentase pada dimensi kognitif sebesar 80%, dimensi afektif sebesar 77%, dan dimensi konatif sebesar 78%. Secara keseluruhan siswa memberikan respon positif terhadap LKS berbasis inkuiri terbimbing dengan rata-rata persentase skor sebesar 78%.

 


Keywords


LKS; inkuiri terbimbing; respon siswa

Full Text:

DOWNLOAD PDF


DOI: https://doi.org/10.31571/edukasi.v16i1.771

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Tesa Manisa, Eka Aryati, Reni Marlina

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

INDEXING AND ARCHIVING

 JournalStories Main Logo



PUBLISHED BY

Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM)
Unit Penelitian dan Publikasi Ilmiah
IKIP PGRI Pontianak

Gedung Rektorat Lt. 2, Jl. Ampera No. 88, Pontianak, Kalimantan Barat - 78116
e-mail: edukasi.ikippgriptk@gmail.com



e-ISSN 2407-1803 (electronic)

p-ISSN 1829-8702 (print)

 

Edukasi: Jurnal Pendidikan is licensed under a
Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License

Creative Commons License