KAJIAN SOSIOLINGUISTIK: ANALISIS KEDWIBAHASAAN PADA INTERAKSI TIMBAL BALIK AKUN TWITTER @SENJATANUKLIR

Authors

  • Mutiara Halimatu’s Sadiyah Universitas Muhammadiyah Jakarta
  • Ratna Dewi Kartikasari Universitas Muhammadiyah Jakarta

Keywords:

kedwibahasaan, komunikasi, kosakata

Abstract

Di era kemajuan teknologi, komunikasi yang terjalin secara dua arah tidak hanya terjadi melalui percakapan langsung, melainkan juga dapat melalui media sosial. Pesatnya media sosial membuat masyarakat dapat memberikan informasi yang bermutu, dengan timbal balik yang terjalin secara akrab antara Sang penutur dengan lawan tutur. Perkembangan komunikasi salah satunya terjadi pada akun twitter @senjatanuklir yang kerap memberikan informasi maupun berinteraksi dengan pengikut di media sosial dengan menggunakan dwibahasa yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kedwibahasaan dengan respon yang serupa, dengan menggunakan metode observasi internet dengan hasil yang kemudian dideskripsikan secara kualitatif. Hasil dari penelitian ini yaitu ditemukannya cuitan akun @senjatanuklir yang menggunakan kedwibahasaan dan pengaruhnya terhadap respon yang sama dari lawan tutur sebagai followers, kosakata Bahasa Inggris dengan artinya dalam Bahasa Indonesia, serta alasan penggunaan kosakata tersebut.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anggria, E., Hariadi, J., & Hidayat, M.H. (2022). Analisis Kedwibahasaan Masyarakat Desa Cinta Raja Kabupaten Aceh Tamiang. Jurnal Samudra Bahasa, 5(1), 2715-7245.

Chaer, A., & Agustina, L. (2010). Sosiolinguistik: Perkenalan Awal. Jakarta: Rineka Cipta.

Berger, C.R., Roloff., M.E., & Roskos-Ewoldsen, D.R. (2011). Komunikasi Antar Budaya: Handbook Ilmu Komunikasi. Nusa Media.

Ghasya, D.A.V. (2018). Fenomena Kedwibahasaan Siswa Sekolah Dasar Di Kabupaten Cirebon: Antara Harapan Dan Kenyataan. Jurnal Visipena, 9(1), 1128-1136.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Tarigan, H.G. (2011). Pengajaran Kosakata. Bandung: Angkasa.

Wandi, S., Nuharsono, T., & Raharjo, A. (2013). Pembinaan Prestasi Ekstrakurikuler Olahraga Di Sma Karangturi Kota Semarang. Journal of Physical Education, Sport, Health and Recreation, 2(8), 2252-6773.

Yusuf, A.M. (2017). Metode Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif, dan Penelitian Gabungan. Jakarta: Fajar Interpratama Mandiri.

Downloads

Published

2024-01-13