PROGRAM PELATIHAN KETERAMPILAN KONSELING BAGI KONSELOR DI SMP/MTS NEGERI SE-KOTA PONTIANAK

Authors

  • Eli Trisnowati Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan dan Pengetahuan Sosial IKIP-PGRI Pontianak Jalan Ampera Nomor 88 Pontianak 78116

DOI:

https://doi.org/10.31571/sosial.v3i2.364

Abstract

Penelitian ini merupakan studi deskriptif untuk memberikan gambaran atas keterampilan konseling yang dimiliki oleh konselor di sekolah.Tujuan penelitian adalah terumuskannya program pelatihan untuk meningkatkan keterampilan konseling bagi konselor dalam pelaksanaan tugas kesehariannya. Sampel penelitian ini adalah seluruh konselor SMP/MTs Negeri se-kota Pontianak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) keterampilan konseling pada konselor pada umumnya berada kategori sangat menguasai; (2) keterampilan konseling pada konselor berdasarkan latar belakang pendidikan bimbingan dan konseling dan masa kerja 1-5 tahun pada umumnya berada pada posisi sangat menguasai; (3) keterampilan konseling pada konselor berdasarkan latar belakang pendidikan bimbingan dan konseling dan masa kerja 11-15 tahun berada pada posisi sangat menguasai; (4) keterampilan konseling pada konselor berdasarkan latar belakang pendidikan non bimbingan dan konseling dengan masa kerja 1-15 tahun pada umumnya sangat menguasai; dan (5) program pelatihan untuk meningkatkan keterampilan konseling pada konselor dirumuskan berdasarkan temuan hasil penelitian. Program yang dikembangkan adalah program pelatihan keterampilan konseling.

Kata Kunci: program pelatihan, keterampilan konseling.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2017-02-07

How to Cite

Trisnowati, E. (2017) “PROGRAM PELATIHAN KETERAMPILAN KONSELING BAGI KONSELOR DI SMP/MTS NEGERI SE-KOTA PONTIANAK”, Sosial Horizon: Jurnal Pendidikan Sosial, 3(2), pp. 193–205. doi: 10.31571/sosial.v3i2.364.