Pengembangan Media Pembelajaran Pop Up Book untuk Mengenalkan Alat-Alat Optik

Authors

  • Selvanus Yudi Prayogo "IKIP PGRI Pontianak"
  • Anita Anita "IKIP PGRI Pontianak"
  • Ira Nofita Sari "IKIP PGRI Pontianak"

DOI:

https://doi.org/10.31571/jpsa.v5i1.3124

Keywords:

Kata kunci, Penelitian dan pengembangan model 4 D, Media pembelajaran pop up book.

Abstract

Penelitian pengembangan ini dilatarbelakangi oleh adanya keterbatasan sumber belajar yang menarik, inovatif, dan mampu menciptakan suasana pembelajaran aktif sehingga berpengaruh terhadap minat dan motivasi belajar siswa pada pembelajaran IPA. Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran pop up book untuk mengenalkan alat-alat optik berdasarkan validasi ahli materi dan ahli media, (2) untuk mengetahui respon siswa terhadap penggunaan media pembelajaran pop up book untuk mengenalkan alat-alat optik pada siswa kelas VI SD Negeri 17 pongok tahun ajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (research and development) atau yang biasa disebut dengan RND dengan model 4 D milik Thiagarajan yang terdiri dari tahapan pendefinisian (Define), desain (Design), pengembangan (Development), dan tahap (Dessimenitasion) yang dibatasi sampai pada tahap pengembangan (Development) yang dipadukan dengan 4 level penelitian milik sugiyono dan peneliti berada pada level 3. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VI SD Negeri 17 Pongok yang berjumlah 20 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini adalah teknik komunikasi tidak langsung berupa angket. Sedangkan alat pengumpul data dalam penelitian ini berupa angket yaitu lembar validasi ahli dan angket respon siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) hasil validasi media pembelajaran berdasarkan validator ahli materi pada aspek isi, bahasa, dan penyajian diperoleh hasil penilaian rata-rata dengan presentase sebesar 85 % dengan kriteria sangat layak, (2) hasil validasi yang telah dilakukan oleh validator ahli media pada aspek tampilan, bahasa, dan kepraktisan diperoleh hasil penilaian rata-rata dengan presentase sebesar 87 % dengan kriteria sangat layak. (3) Sedangkan merujuk pada hasil respon siswa diperoleh hasil penilaian rata-rata dengan presentase 89 %. Dengan demikian media pembelejaran pop up book efektif digunakan sebagai media pembelajaran alternatif untuk siswa kelas VI SD Negeri 17 Pongok.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Selvanus Yudi Prayogo, "IKIP PGRI Pontianak"

Fakultas pendidikan MIPA & Teknologi, program studi pendidikan fisika

Anita Anita, "IKIP PGRI Pontianak"

Fakultas pendidikan MIPA & Teknologi, program studi pendidikan fisika

Ira Nofita Sari, "IKIP PGRI Pontianak"

Fakultas pendidikan MIPA & Teknologi, program studi pendidikan fisika

References

Dewanti, H., Toenlioe, A. J. E., & Soepriyatno, Y. (2018). Pengembangan Media Pop-Up Book untuk Pembelajaran Lingkungan Tempat Tinggalku Kelas IV SDN 1 Pakunden Kabupaten Ponorogo. Jurnal Kajian Teknologi Pendidikan, 1 (3): 221-228.

Fitriyanti, L. (2017). Pengembangan Media Pembelajaran Fisika Berbasis Macromedia Flash Topik Bahasan Pesawat Sederhana Kelas VIII SMP Negeri 12 Pontianak. Skripsi. Pontianak: tidak diterbitkan.

Halisah, N. (2018). Pengembangan Media Pembelajaran Pop-Up Book Guna Menunjang Penguasaan Konsep Peserta Didik Kelas X pada Mata Pelajaran Biologi ditingkat SMA/MA. Tersedia di ( http://repository.radenintan.ac.id/4894). [20 Mei 2020]

Haryanti. A. (2017). Keefektifan Media Pop-Up Book pada Model Pembelajaran Cooperative Learning Terhadap Hasil Belajar IPS Siswa Kelas V SD Negeri digugus Diponegoro Karangayung Grobogan. Tersedia di ( https://lib.unnes.ac.id/31248/1/14014). [20 juli 2020]

Nailiyah, R.M., Subiki, & Wahyuni, S. (2016). Pengembangan Modul IPA Tematik Berbasis Etnosains Kabupaten Jember pada Tema Budidaya Tanaman Tembakau di SMP. Jurnal Pembelajaran Fisika, 5 (3): 261-269.

Putri, Q. R., Pratjojo, Wijayanti, A. (2019). Pengembangan Media Buku Pop-Up untuk Meingkatkan Kemampuan Menyimak Tema Menyayangi Tumbuhan dan Hewan disekitar. Jurnal Pedagogi dan Pembelajaran, 2 (2) : 169-175.

Sudjana, N., & Rivai, A. 2015. Media Pembelajaran : buku yang akan memudahkan guru dalam memilih, merancang, dan menggunakan media pembelajaran. Jakarta: Sinar Baru Algensindo

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian dan Pengembangan. Bandung : Alfabeta

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D, Pendidikan Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Downloads

Published

2022-09-11

How to Cite

Prayogo, S. Y., Anita, A., & Sari, I. N. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Pop Up Book untuk Mengenalkan Alat-Alat Optik. JURNAL PENDIDIKAN SAINS DAN APLIKASINYA, 5(1), 34–43. https://doi.org/10.31571/jpsa.v5i1.3124